Selasa, 28 Februari 2012


Duh, Persib Tak Bisa Latihan Permanen di Sidolig

Duh, Persib Tak Bisa Latihan Permanen di Sidolig
Rencana Persib Bandung untuk memiliki tempat latihan permanen tampaknya sulit terwujud. - inilah.com/Daddy Mulyanto
 Rencana Persib Bandung untuk memiliki tempat latihan permanen tampaknya sulit terwujud. Pasalnya, lapangan Sidolig yang akan dipakai sebagai tempat latihan permanen tidak bisa sepenuhnya dimiliki Persib.

Direktur Promosi dan Pemasaran PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Muhammad Farhan membenarkan perihal tersebut. Menurutnya Persib hanya boleh menyewa lepas Lapangan Sidolig atau dikenal juga dengan Stadion Persib.

Artinya, Persib tidak bisa menyewa dalam jangka panjang dan memakai Stadion Persib secara ekslusif dalam kurun waktu tertentu.

“Kami sudah mengajukan surat resmi untuk menyewa dan merenovasi Sidolig sejak setahun yang lalu. Tapi sesuai dengan Perda dan SOP, pihak swasta tidak boleh merubah aset Pemkot. Dan Pemkot juga tidak boleh menarik tarif penyewaan jangka panjang. Kami hanya boleh menyewa untuk jangka pendek. Misal satu atau dua hari, bergantian dengan pihak lain,” kata Farhan kepada INILAH.COM melalui telepon selulernya, Selasa (28/2/2012).

Meski demikian, Fahan mengatakan PT PBB tetap akan menggunakan Stadion Persib jika sudah layak pakai. Farhan mengaku pihaknya menghormati aturan yang berlaku terkait pemakaian stadion tersebut.

“Kalau memang ada kesempatan untuk kita dan lapangan sudah bagus serta layak pakai tentu kita akan menyewanya. Kita sendiri memang ada rencana ke sana. Tidak masalah meski tidak bisa sewa jangka panjang. Kita tahu diri, itu aset Pemkot. Kita nggak bisa berbuat banyak, nurut saja,” tutur Farhan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar